PB NWDI Resmikan Kantor Baru, Simbol Kebangkitan dan Kemaslahatan Umat

Edy Gustan
Sekda NTB H. Lalu Gita Ariadi bersama Ketua Umum PB NWDI TGB. K. H Muhammad Zainul Majdi saat meresmikan kantor Pusat NWDI di Jalan Langko Mataram. Foto: Istimewa

MATARAM,iNewsmataram.id– Pengurus Besar Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (PB NWDI) resmi memiliki kantor pusat baru di Jalan Langko No. 59, Mataram.

Gedung ini diharapkan menjadi pusat gerakan pendidikan Islam dan kemaslahatan umat di Nusa Tenggara Barat (NTB). Peresmian yang digelar Sabtu (8/3) itu dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) NTB, Drs. H. L. Gita Ariadi, M.Si., yang mewakili Gubernur NTB.

Dalam sambutannya, Sekda Gita menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas berdirinya kantor pusat PB NWDI. “Ini bukan sekadar gedung, tapi simbol kebangkitan dan konsistensi NWDI dalam memperjuangkan pendidikan Islam dan kemaslahatan umat,” ujar Gita Ariadi. 

Peresmian ini juga dirangkaikan dengan peluncuran Kartu Jama’iyah, yang akan menjadi identitas sekaligus pengikat seluruh pengurus NWDI. Selain itu, digelar pula pembagian santunan kepada 75 anak yatim piatu di Kota Mataram.

Editor : Edy Gustan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network