get app
inews
Aa Text
Read Next : AMMAN Fasilitasi Lisensi Kepelatihan Bagi Pelatih Sepak Bola di Sumbawa Barat

AMMAN Raih Penghargaan Anugerah Perusahaan Layak Anak dari APSAI

Rabu, 31 Juli 2024 | 17:59 WIB
header img
PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) meraih dua penghargaan pada acara Anugerah Perusahaan Layak Anak 2024 dari Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia. Foto: Istimewa

Jakarta, iNewsmataram.id-PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) meraih dua penghargaan pada acara Anugerah Perusahaan Layak Anak 2024 yang digelar Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) di kantor Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) Jakarta, Senin (29/7/2024).

Penghargaan itu diberikan atas upaya konsisten PT AMMAN mengembangkan program perlindungan dan pemenuhan hak-hak anak. Disaksikan oleh Menteri PPPA Bintang Puspayoga, AMMAN mendapatkan dua penghargaan.

Peringkat Utama pada kategori Perusahaan Layak Anak dan Penghargaan Penggerak Perusahaan Layak Anak Kota/Kabupaten APSAI Kabupaten Sumbawa Barat (KSB),

AMMAN merupakan pencetus berdirinya APSAI di KSB dan dipercaya sebagai ketua APSAI KSB. Anugerah Perusahaan Layak Anak (PLA) adalah sebuah penghargaan yang ditujukan untuk memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang berkomitmen dan bersinergi dengan pemerintah dalam perlindungan anak di Indonesia.

APSAI menganut 10 prinsip Praktik Bisnis yang berpedoman pada Children’s Rights and Business Principles (CRBP) dan menjadi dasar pemberian Anugerah PLA.

Editor : Edy Gustan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut