MATARAM,iNewsMataram.id- Juru bicara DPW Partai Perindo NTB Chris Parangan mengatakan Wakil Gubernur NTB Hj. Sitti Rohmi Djalilah akan berada di saf depan barisan Perindo NTB.
Menurutnya, sejauh ini Sitti Rohmi masih menjadi makmum Perindo NTB. "Tinggal menghitung hari Umi Rohmi akan berada di saf depan Partai Perindo NTB," kata Chris Parangan kepada wartawan Rabu, (8/2/2023).
Hj. Sitti Rohmi Djalilah yang juga kakak kandung Ketua Harian DPP Perindo TGB. H.M Zainul Majdi diprediksi akan bergabung ke partai besutan Hary Tanoesoedibjo itu.
Bang Chris, sapaan karibnya menegaskan Umi Rohmi saat ini menunggu surat keputusan (SK) DPP Perindo apakah masuk dalam kepengurusan yang dipimpin H. Khaerul Rizal.
"Umi Rohmi adalah 'Dewi' bagi Perindo NTB. Sebaliknya, Perindo NTB adalah 'Istana'nya Umi Rohmi," ungkap Chris.
Antara Umi Rohmi dan Partai Perindo, kata Chris merupakan simbiosis mutualisme. Artinya, akan saling menguntungkan.Terutama terkait keberlangsungan partai menjelang pemilu legislatif 2024.
Sebelumnya, Sitti Rohmi Djalilah merupakan Ketua DPW Nasdem NTB. Belakangan dia mengundurkan diri dari Partai Nasdem. Tidak hanya Rohmi, sejumlah pengurus di Partai Nasdem NTB juga mundur.
Editor : Edy Gustan