Baiq Diyah Ratu Ganefi : Bukan Dilarang, Kecimol Semestinya Dilestarikan

Edy Gustan
Ketua DPW IWAPI NTB Hj. Baiq Diyah Ratu Ganefi menyikapi polemik kecimol. Dia berharap kecimol tidak dibubarkan tapi dilestarikan. Foto: Istimewa

Bunda Diyah menilai tidak sedikit yang suka kecimol. Termasuk anak-anak. Maka itu, dia mengimbau seniman kecimol tidak mempertontonkan hal-har bernuansa pornografi.

Salah satunya tarian erotis yang menjurus pornografi. “Yang nonton kan juga ada anak-anak. Tidak elok kalau ada tarian yang bernuansa porno aksi,” teganya.

Tidak Hanya itu, dia juga mendorong aparat keamanan untuk mengawal berjalannya kecimol. Terutama jika menggunakan akses jalan umum.

Tidak hanya kecimol, menurut tokoh perempuan NTB ini, mereka yang berkegiatan di jalan raya, di tempat terbuka harus mengerti apa yang harus di tampilkan dan tidak membuat macet jalan raya.

Dia menilai kecimol akan sangat didukung Jika berlangsung tertib. Bebas dari minuman keras, porno aksi, dan kesan negatif lainnya.

Editor : Edy Gustan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network