Dapat Dukungan Penuh dari Sekolah, SMAN 1 Cibinong Adakan Nubar Penulis Media

Maryani
Kegiatan Webinar Nulis bareng SMAN 1 Cibinong, Cianjur, beberapa waktu lalu. Foto: Istimewa

CIANJUR, iNewsMataram.id-Dengan visi menghidupkan kegiatan Literasi Sekolah, SMAN I Cibinong Cianjur mengadakan nulis bareng untuk pemula dan menerbitkan buku antologi beberapa waktu lalu.

Program ini bekerja sama dengan Yayasan Rumah Belajar kreatif (YRBK) Subang dan Komika SMAN 1 Cibinong.

Iman Taufik, guru yang hobi menulis dan seni lukis sekaligus Ketua Komika sebagai penggagas program nubar, ini menyatakan bahwa tujuan kegiatan itu untuk menggebyarkan giat literasi dan menggugah minat menulis.

"Sudah lama saya menginginkan kegiatan ini terwujud. Minimal di sekolah tempat saya mengajar. Berkat kerja sama dengan YRBK Subang, yang salah satu program kerjanya adalah literasi, kegiatan ini bisa terealisasi. Alhamdulillah, kegiatan kami ini masuk dalam webinar Merdeka Belajar dan ditonton banyak orang,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 Cibinong Juhdi mengizinkan kegiatan ini dengan catatan tak mengganggu proses belajar dan mengajar. Begitu pula Ketua Komparasi Irvan Noorstani yang juga sama memberikan ruang untuk kegiatan ini.

Ketua YRBK sekaligus penulis dan pegiat budaya Ratna Ning menyambut baik gagasan Iman Taufik dengan memberikan kelas menulis gratis hingga proses terbit buku bersama atau antologi.

"Kami mendukung gagasan Iman Taufik menghidupkan literasi dan budaya. Salah satunya menulis bareng (nubar) di kalangan pelajar. Hal ini termasuk ada dalam program kerja kami,” tuturnya. (*)

Editor : Maryani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network