Disusul oleh politisi Partai Gerindra Rangga Danu Meniaga Adhitama yang meraih 5.987 suara dengan akumulasi suara partai sebanyak 26.272 suara.
Muzihir yang juga Ketua DPW PPP NTB itu menjelaskan data tersebut sangat valid dan diyakini tidak akan berubah hingga rekapitulasi data KPU.
"Saya yakin ini valid karena basis datanya C 1 Plano dan diolah secara profesional dengan metode teknologi," paparnya.
Meski begitu, pihaknya tetap akan mengacu pada hasil resmi KPU. Dia mempersilahkan siapapun berhak melihat data tersebut.
Bahkan, sejumlah caleg dari partai politik lain juga diperkenankan untuk mengakses data itu. "Silakan, saya terbuka kok. Ini sebagai salah satu pendidikan politik untuk kemajuan kita bersama," tegasnya.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait