Hal itu dinilai menjadi atensi dalam mewujudkan generasi tangguh secara ekonomi.
"DPC PDI Perjuangan fokus memaksimalkan peran-peran UMKM untuk menunjang pergerakan ekonomi dan sebagai wadah untuk menempa anak muda dan masyarakat secara umum bisa mandiri secara ekonomi," ujar Sukro Kamis (26/10/2023).
Sukro merupakan calon anggota legislatif (caleg) nomor urut 1 daerah pemilihan NTB 4 meliouti Lombok Timur Bagian Selatan (Kecamatan Sakra induk,sakra barat, sakra timur, keruak, jerowaru, Montong Gading,Terara dan Sikur).
Menurutnya, upaya menghimpun dan memotivasi generasi muda itu sejalan dengan program-program fraksi PDI Perjuangan DPRD Lombok Timur yang dikolaborasilan dengan program-program dari anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan dari dapil pulau Lombok.
Dia mengatakan, saat ini tidak sedikit generasi muda melenial yang tumbuh menjadi talenta-talenta muda yang tergantung pada teknologi digital.
Komunitas ini kian tumbuh membesar seiring kemajuan di bidang teknologi informasi yang menjadi refleksi dari perubahan besar dalam dunia usaha dan perkembangan teknologi.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait