MATARAM, iNewsMataram id-Ketua DPW Partai Nasdem NTB Hj.Sitti Rohmi Djlalilah mengundurkan diri dari Partai Nasdem.Surat pengunduran diri Sitti Rohmi sudah disampaikan kepada DPP Partai Nasdem.
Ketua tim pemenangan teretorial Partai Nasional Demokrat (Nasdem) wilayah Bali, NTB, dan NTT Julie Sutrisno Laiskodat membenarkan hal itu.
Menurut dia, DPP Partai Nasdem sudah menerima surat pengunduran diri Sitti Rohmi Djlalilah. Meski begitu, pihaknya tidak merinci alasan pengunduran diri Sitti Rohmi Djalilah yang juga kakak kandung TGB H.M Zainul Majdi itu.
Surat pengunduran diri itu tertanggal 21 November 2022 dan diterima pada 22 November 2022. Hal itu disampaikan Julie di hadapan pengurus DPD dan DPW Partai Nasdem se-NTB di Mataram, Jum'at (25/11/2022).
"DPP Nasdem sudah menerima surat pengunduran diri Ketua DPW Partai Nasdem NTB Hj. Sitti Rohmi Djalilah dari jabatannya sebagai Ketua DPW Nasdem NTB pada 22 November 2022," ujar Julie di Mataram.
DPP Partai Nasdem langsung menggelar rapat terbatas. Hasil rapat itu juga sudah disampaikan kepada Ketua Umum Partai Nasdem.
Saat ini, posisi Sitti Rohmi ditempati oleh Willy Aditya yang juga Ketua DPW Nasdem Riau. Willy pun berada di Mataram untuk menyolidkan kepengurusan Partai Nasdem di NTB.
Baik Julie maupun Willy mendorong seluruh pengurus Partai Nasdem se-NTB tetap solid dan optimistis menghadapi pemilu 2024 mendatang.
Mereka optimistis mundurnya Sitti Rohmi Djalilah tidak memengaruhi stabilitas politik internal Partai Nasdem NTB.
Sebelumnya, Pengamat Politik Universitas Islam Negeri Mataram (UIN) Dr. Ihsan Hamid memprediksi akan ada "bedol desa" Partai Nasdem NTB pasca-masuknya TGB H.M. Zainul Majdi ke Partai Perindo.
Ihsan menilai, magnet politik TGB H.M. Zainul Majdi di tataran Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah cukup kuat.
Keputusan TGB sekaligus ajakannya untuk masuk Partai Perindo dinilai ampuh untuk menarik gerbong NWDI ke Partai Perindo.
"Itu membuktikan keseriusan TGB dalam memperjuangkan Partai Perindo agar memenuhi target 60 kursi di parlemen pada pemilu 2024 mendatang," ujar Ihsan Hamid.
Sementara itu, Partai Nasdem yang diketuai kakak kandung TGB dinilai akan berdampak serius.
Prediksi Ihsan Hamid itu rupanya terbukti dengan mundurnya Hajjah Sitti Rohmi Djalilah dari Ketua DPW Partai Nasdem NTB. (*)
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait