Ketua Himpunan Masyarakat Lombok (Himalo) itu digadang-gadang maju di Pilkada kota Mataram. Upaya PKS untuk menguasai Kota Mataram ini tidak main-main.
PKS berhasil menguasai 6 kursi di DPRD Kota Mataram hasil pemilu legislatif 2024. Ini menjadi salah satu modal utama PKS sehingga lebih percaya diri.
Artinya, PKS punya peluang emas untuk menghadapi Pilwakot Mataram 2024. Dihubungi terpisah, Karman BM membenarkan jika dirinya menghadiri wawancara bakal calon kepala daerah yang diselenggarakan desk pilkada PKS NTB.
Dia mengaku bangga sekaligus terkejut namanya masuk bursa bakal calon kepala daerah. "Kalau diamanahkan, saya siap berkhidmat untuk masyarakat Kota Mataram. Intinya syami'na wa atho'na ," ujar Karman kepada iNewsmataram.id.
Editor : Edy Gustan