"Sehingga wajar jika gerakannya terbatas. Dia berpotensi mengejar dan punya kans besar jika sudah positif maju dan bergerak total dengan timnya," paparnya.
Hal lain yang menjadikan Ibnu Salim diterima pemilih Lombok Barat adalah tidak terafiliasi dengan kekuatan lama. Artinya, Ibnu Salim punya ruang gerak bebas saat memimpin Lombok Barat tanpa harus tersandera kepentingan politik tertentu.
Dosen UIN Mataram ini mengatakan, Ibnu Salim yang juga putra Lombok Barat ini bukan bagian dari dinasti politik.
Terlebih, sebagai birokrat, Ibnu punya jejaring kuat hingga level nasional. Dia optimistis jika nantinya Ibnu Salim terdaftar sebagai calon Bupati Lombok Barat di KPU, maka calon lainnya patut waspada.
Editor : Edy Gustan