get app
inews
Aa Read Next : Gempa Magnitudo 6,5 Guncang NTB Warga Berhamburan

Gempa Bumi Magnitudo 5,8 Guncang Bima

Minggu, 02 April 2023 | 18:09 WIB
header img
Tangkapan layar pusat gempa bumi Magnitudo 5.8 yang mengguncang Bima Nusa Tenggara Barat. F.Laman BMKG/Istimewa

Bima,iNewsmataram.id-Gempa bumi tektonik magnitudo 5,8 mengguncang Bima pada Minggu (2/4/2023) pukul 16.40,57 WITA.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi ini memiliki parameter update dengan episenter gempabumi terletak pada koordinat 7,84° LS ; 118,74° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 67 Km arah Timur Laut Kota Bima, Nusa Tenggara Barat pada kedalaman 30 km.

Hasil analisa BMKG menunjukkan jenis dan mekanisme gempabumi baik lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi ini merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas Sesar Naik Busur Belakang Flores ( _Flores Back Arc Thrust_ ).

Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan mendatar (strike-slip).

Editor : Edy Gustan

Follow Berita iNews Mataram di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut