LOMBOK TENGAH,iNewsMataram.id-Pedagang pernak-pernik WSBK Mandalika yang berjualan di depan Sirkuit Pertamina Mandalika meraup untung berlipat-lipat selama gelaran WSBK Mandalika sejak Jum'at (11/11/2022) hingga Minggu (13/11/2022).
Ibu Nugroho pedagang kaos dan pernak-pernik Sirkuit Mandalika mengaku mendapat untung Rp700 ribu sehari dari penjualan kaos. Keuntungan itu diperoleh selama beberapa hari menjelang WSBK Mandalika hingga Final Race WSBK.
Warga Kampung Sade, Lombok Tengah itu sumringah dengan keuntungan yang diperolehnya. Sebab, sebelumnya dia hanya meraup Rp150 ribu hingga Rp300 ribu per hari.
"Saya sangat senang sekali, semoga sering ada kegiatan seperti ini di Sirkuit Mandalika ini," kata Ibu Nugroho kepada wartawan Minggu (13/11/2022).
Ibu Nugroho yang biasa berjualan di Depan Sirkuit Mandalika tepatnya di bawah patung Jokowi kelimpahan rezeki lantaran kawasan itu menjadi tempat favorit penonton untuk foto.
Editor : Edy Gustan