Mataram, iNewsmataram. id-Pengunggah ijazah Joko Widodo, Dian Sandi Utama yakin 1 juta persen jika ijazah Presiden RI ke-7 itu asli. Dia mengunggah foto ijazah Jokowi itu sebagai upaya mengungkap fakta dan kebenaran.
"Isu ijazah Jokowi itu berpotensi digoreng oleh oknum sehingga bisa merusak harkat dan martabat seseorang," ujar Dian Sandi Utama kepada iNewsmataram. id (MNC Group) Selasa (15/4/2025).
Lantas, siapakah Dian Sandi Utama?. Lahir di Lombok Tengah 27 Maret 1986, Dian Sandi Utama merupakan seorang aktivis dan politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dia pernah menjabat Ketua DPW PSI NTB.
DSU sapaan karibnya juga diketahui sebagai pendiri Blue Green Indonesia (BGI). Alumnus Universitas Mataram ini juga pernah aktif di Rumah Amanah Rakyat yang didirikan oleh Ferdinan Hutahea.
Aktivis muda ini juga sempat mendampingi Gubernur NTB periode 2018 - 2023 Dr. H. Zulkieflimansyah sebagai staf khusus bidang kajian strategis.
Manager penelitian pengembangan dan kerjasama RI - UNESCO Global Geopark ini juga dikenal aktif menyoroti persoalan sosial, politik, budaya, dan lingkungan.
Disinggung kedekatannya dengan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep yang juga anak kandung Jokowi, DSU menegaskan tidak dekat secara personal tapi kepartaian. Bahkan, dirinya belum pernah bertemu Kaesang sejak pascapemilu lantaran kesibukan masing-masing.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait