Bukan kali ini saja, sebelumnya Karman pernah bertarung di panggung politik sebagai caleg DPR RI. Kecintaannya di dunia politik bermula dari kegemarannya berorganisasi. Bahkan sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).
Selain aktif berorganisasi, dia juga menginisiasi perusahaan patungan bersama rekan aktivisnya. Belakangan, dia menduduki posisi komisaris di salah satu anak perusahaan BUMN di Jakarta.
"Tapi karena mau fokus nyaleg, saya mundur dari posisi komisaris di salah satu BUMN di Jakarta," ungkapnya.
Sebagai aktivis mahasiswa dan pemuda, Karman terlatih untuk mengerjakan tugas-tugas kemasyarakatan. Dia juga aktif di forum-forum diskusi terkait berbagai persoalan.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait