MATARAM,iNewsmataram.id-Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Nusa Tenggara Barat bersama Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Mataram mengundang 100 anak yatim untuk berbuka puasa bersama.
Kegiatan itu bagian dari aksi Ramadan Berbagi yang berlangsung pada Minggu 16/4/2023, di Mataram. Mereka mengumpulkan 100 anak yatim dan membagikan bingkisan berisi sembako dan uang.
Berbuka puasa bersama anak yatim itu berlangsung di Bonum Coffee Mataram. Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Mataram Abdul Hakim mengatakan kegiatan itu bentuk kepedulian sosial dan wujud kebaikan pada bulan suci Ramadan 1444 Hijriyah.
"Ini merupakan kolaborasi antara MPC PP Kota Mataram dengan jajaran MPW PP NTB," ujar Abdul Hakim.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait