Dikatakan, nantinya mahasiswa belajar dengan bermitra bersama guru di sekolah dalam menyusun strategi akselerasi penguatan kemampuan literasi dan numerasi peserta didik di satuan pendidikan.
Dia menekankan agar mahasiswa yang mengikuti program ini tetap menjaga nama baik almamater sekalipun dari program pemerintah.
"Karena semua aktivitas mahasiswa di lokasi kegiatan akan dilihat dari kampus mana berasal," ujar Abdullah kepada wartawan melalui keterangan persnya Sabtu (18/2/2022).
Melalui program kampus mengajar angkatan 5 ini, mahasiswa dapat mengembangkan skillnya dan tetap menjaga adab selama pelaksanaan program sehingga memberikan kesan yang baik.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait