NTB Akhirnya Keluar dari Peringkat 10 Besar Angka Kemiskinan Tertinggi di Indonesia

"Ikhtiar - ikhtiar kita dari tahun 2023 sampai 2024 bekerja bersama, Alhamdulillah ada hasil signifikan, sehingga kita tidak masuk kedalam 10 besar provinsi termiskin tersebut," tuturnya.
Dia berharap agar upaya - upaya yang telah dilakukan pada 2024 harus memberikan inspirasi dan motivasi untuk bisa bekerja lebih keras, agar angka kemiskinan dapat turun lebih cepat.
"Dalam situasi seperti ini kita tidak berharap ada goyangan, sehingga membuat nilai kita tidak semakin meningkat dan membuat posisi kita semakin menjauh," tuturnya.
Kolaborasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Provinsi, Kabupaten, Kota se - NTB harus terus ditingkatkan, sehingga pergerakan pembangunan ekonomi semakin lancar dan masyarakat makmur dan sejahtera.
"Semoga kita ada keterpaduan langkah bersama untuk jihad mengatasi kemisikinan didaerah kita, kita fokuskan resource yang kita miliki untuk menggerakkan pembangunan ekonomi, sehingga kemakmuran dapat diwujudkan bersama," pungkasnya.
Editor : Edy Gustan