get app
inews
Aa Text
Read Next : Koperasi Jasa Wisata Glass Bottom Boat Trip Gelar Rapat Anggota Tahunan di Gili Trawangan

Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus Sabet Tiga Predikat EMAS PROPER 2024

Selasa, 25 Februari 2025 | 17:54 WIB
header img
Pertamina Patraniaga Regional Jatimbalinus meraih penghargaan PROPER 2024 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Selasa (25/2/2025) Foto : Istimewa

Pencapaian ini kian memperkuat komitmen Pertamina untuk memastikan keberlanjutan bisnis perusahaan jangka panjang yang juga sejalan dengan penerapan Environment, Social & Governance (ESG) dan Sustainability Development Goals (SDGs).

Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq menjelaskan, penghargaan PROPER ini diharapkan menjadi pemandu untuk terus meningkatkan kinerja dan inovasi perusahaan.

Dia berharap perusahaan tetap menjalankan bisnis dengan mengedepankan pengolahan lingkungan. Menurutnya, hal itu sangat penting sebabgai pemacu tumbuh kembang ekonomi di angka 8%.

Dia menilai, tanpa dukungan para leadership, tentu pemerintah akan sangat kesulitan dalam menjaga lingkungan ini.

“Kami ingatkan kepada para pimpinan perusahaan yang telah mendapat predikat Green Leadership nantinya mampu memberi contoh kepada kita semua, bukan hanya stimulus yang ditandatangi menteri tetapi juga menjadi contoh penggerak komponen bangsa, komponen perusahaannya dalam mendukung upaya pemerintah menjaga kelestarian lingkungan hidup", jelas Hanif.

Deputi Bidang Pengendalian, Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan di Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH), Rasio Ridho Sani melaporkan bahwa selama menjalankan PROPER dapat terlihat bagaimana komitmen, kinerja dan berbagai inovasi perusahaan dalam pengolahan lingkungan.

Editor : Edy Gustan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut