Semarang,iNewsmataram.id– Arif Rahman Hakim,mahasiswa Program Study Teknik Lingkungan Fakultas Teknik, Universitas Hamzanwadi berhasil menjadi salah satu dari 30 peserta esai terbaik pada ajang The 4th National Student Leaders on Sustainability Meeting (NSLSM).
Kegiatan itu berlangsung pada 5-7 Desember 2024 di Universitas Negeri Semarang (Unnes) terselenggara atas kolaborasi dengan Universitas Indonesia Green Metric.
Arif berhasil menyingkirkan 145 peserta dari berbagai universitas di Indonesia melalui esainya yang berjudul “Melunasi Utang Ekologi: Tanggung Jawab Gen Z dalam Konservasi Satwa”.
Esai ini mengangkat peran generasi muda, khususnya Gen Z dalam menjaga kelestarian satwa. Esai ini juga menekankan pentingnya kolaborasi, edukasi, dan inovasi demi terciptanya keseimbangan ekosistem yang berkelanjutan.
Editor : Edy Gustan