get app
inews
Aa Text
Read Next : Mahasiswa Universitas Hamzanwadi Raih 2 Medali Kejuaraan Nasional Taekwondo Danrem Cup 2024

Keren, Universitas Hamzanwadi Gelar Inovatif Web3 on Campus

Kamis, 07 Maret 2024 | 17:28 WIB
header img
Universitas Hamzanwadi menggelar Web3 On Campus. Tampak Dekan Fakultas Teknik Dr.HM Djamaludin menghadiri kegiatan tersebut. Foto: Istimewa

LOMBOK TIMUR,iNewsmataram.id - Universitas Hamzanwadi terus meningkatkan kemajuan di bidang tekhnologi. Terkait itu, Universitas Hamzanwadi bekerjasama dengan Indonesian NFT Community (IDNFI). Keduanya menggelar acara Inovatif Web3 on Campus, Rabu (06/03/2024) di Auditorium Sirzam Universitas Hamzanwadi.

IDNFT merupakan komunitas Non-Fungible Token (NFT) atau token yang tidak dapat dipertukarkan yang bergerak pada perkembangan blockchain technology, seperti NFT dan juga Metaverse.

Dekan Fakultas Teknik Universitas Hamzanwadi Dr HM Djamaluddin mengatakan teknologi blockchain adalah mekanisme basis data lanjutan yang memungkinkan berbagi informasi secara transparan dalam jaringan bisnis.

Basis data blockchain menyimpan data dalam blok yang dihubungkan bersama dalam sebuah rantai. Data bersifat konsisten secara kronologis yang tidak dapat dihapus hapus atau diubah rantai tanpa konsensus dari jaringan.

"Teknologi blockchain dapat digunakan untuk membuat buku besar yang tidak dapat diubah atau tetap untuk melacak pesanan, pembayaran, akun, dan transaksi lainnya," papar Djamaluddin.

Editor : Edy Gustan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut