get app
inews
Aa Read Next : Kurtubi Berharap Presiden RI Terpilih Realisasikan Industri Nuklir

Jaga Keutuhan NKRI, Kurtubi Apresiasi Sikap Kenegarawanan Surya Paloh

Jum'at, 02 Februari 2024 | 14:08 WIB
header img
Caleg DPR RI Dapil NTB 2 Pulau Lombok Dr. H. Kurtubi. Foto : Istimewa

Mataram,iNewsmataram.id- Caleg DPR RI dari Partai Nasdem Dr.H. Kurtubi mengapresiasi sikap kenegarawanan Surya Paloh dalam menyikapi dinamika politik pada pemilu 2024.

Kurtubi yang dikenal sebagai ahli perminyakan ini menilai Surya Paloh justru konsisten dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Hal itu menurut dia semua tampak bagaimana Surya Paloh sebagai Ketua Umum Partai Nasdem tidak tempramental dan terpancing melihat ketidak adilan yang terjadi dalam proses pemilu.

"Bukankah tidak ada artinya pemilu jika pada akhirnya keutuhan bangsa terpecah lantaran ketidak adilan terhadap pasangan calon Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar terlihat nyata. Tapi justru pak Surya Paloh konsisten menjaga keutuhan NKRI," ujar putra kelahiran Kediri Lombok Barat itu kepada wartawan di Mataram Jum'at (2/2/2024).

Dia juga mengkritisi sikap penguasa yang dinilai seolah memihak pasangan calon tertentu. Bahkan, itu dilakukan dengan terang-terangan baik menggunakan fasilitas negara, menggunakan aparatur negara, dana negara, bahkan bagi-bagi sembako gratis di depan istana negara.

Kurtubi mengatakan apa yang disampaikan Surya Paloh mengenai perubahan merupakan hal yang harus segera diwujudkan. Perubahan menuju masyarakat yang adil dan makmur sesuai konstitusi merupakan amanat dan cita-cita proklamasi.

"Salah satunya adalah kekayaan sumber daya alam kita harus dikuasai oleh negara. Itu sesuai dengan konstitusi Pasal 33 UUD 1945 dan UU No.44/Prp/1960. Kekayaan SDA harus dikelola demi kemakmuran rayat," ujarnya.

Salah satu cara mewujudkan kemakmuran rakyat di bidang sumber daya alam adalah membentuk perusahaan negara di bidang sumber daya alam.

Selanjutnya, perusahan itu diberi wewenang melalui kuasa pertambangan untuk memaksimalkan pengelolaan bagi sebesar - besarnya kemakmuran rakyat dengan menggunakan Kontrak Bagi Hasil.

"Semua Investor dipermudah dan mereka dijamin memperoleh keuntungan standar setelah cost recovery sebesar 35% dan Negara/APBN memperoleh 65%," paparnya.

Selain itu, hilirisasi yang terintegrasi dari kegiatan usaha di hulu hingga ke hilir. Didukung dengan listrik bersih dari energi bebas emisi karbon, energi yang listriknya non intermitten bisa nyala 24 jam non stop, energi yang lebih aman dan lebih murah.

Serta dengan sumber energi yang bahan bakunya berasal dari dalam negeri berupa Uranium dan Thorium.

"Sehingga ekonomi nasional tidak lagi terjebak dengan pertumbuhan ekonomi yang berputar-putar di level 5%. Income perkapita rakyat Indonesia meningkat lebih cepat, lebih adil dan lebih merata setara dengan Income percapita negara industri maju di dunia di tahun 2045," tegas Kurtubi.

Kurtubi merupakan alumni SR Negeri 1 Kediri,.Lombok Barat. Dia melanjutkan pendidikannya di SMP Negeri 2 Mataram. Selanjutnya ke SMA Negeri 1 Mataram. Selepas itu, Kurtubi melanjutkan studinya di Universitas Indonesia (UI) Jakarta.

Selepas itu melanjutkan kuliah di IFP Prancis dan CSM Amerika. Kurtubi tercatat pernah menduduki kursi DPR RI periode 2014 - 2019.

Editor : Edy Gustan

Follow Berita iNews Mataram di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut