Kisah Ari Wijaya Anak Buruh Tani asal Sumbawa Barat: Tumbuh Besar di Ladang, Raih Mimpi jadi Polisi

Donald Karow
Ari Wijaya, anak seorang buruh petani dari Dusun Hijrah, Sumbawa Barat, NTB. Ari baru saja dinyatakan lulus calon anggota Polri. Foto: Instagram @divisihumaspolri

JAKARTA, iNewsMatam.id - Kisah inspiratif datang dari seorang pemuda bernama Ari Wijaya, anak seorang buruh petani dari Dusun Hijrah, Desa Mujahidin, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). Ari baru saja dinyatakan lulus sebagai calon anggota Polri.

Ari tumbuh besar di tengah ladang padi dengan hanya mengandalkan tekad dan kerja keras untuk mewujudkan mimpinya menjadi seorang polisi.

"Perkenalkan nama saya Ari Wijaya, utusan dari Polres Sumbawa Barat," ujar Ari dalam sebuah postingan di Instagram @divisihumaspolri pada Kamis (11/7/2024).

Dia menyatakan bahwa latar belakangnya tidak menjadi penghalang untuk meraih cita-cita besar. Dari ladang padi di Sumbawa, kini dia berhasil mengenakan seragam polisi.

Perjuangannya membuktikan bahwa mimpi dapat terwujud dengan tekad, kerja keras, dan doa.

"Orang tua saya berasal dari keluarga tidak mampu, tapi saya memiliki tekad kuat untuk menjadi polisi pertama di keluarga kami. Itulah yang mendorong saya untuk terus berjuang," katanya.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network