Asyik Liburan di Air Terjun, Pemuda Mataram Tewas Tenggelam

Edy Gustan
Petugas Tim SAR Mataram saat mengevakuasi jenazah pemuda Mataram yang tenggelam di Air Terjun. Foto: Humas SAR Mataram/istimewa

LOMBOK BARAT,iNewsMataram.id-Moh. Zona Rizkika Rahmatullah, (22) tewas di kawasan wisata air terjun Segenter, Desa Pakuan, Kecamatan Narmada, Lombok Barat. Warga Babakan Kota Mataram itu sebelumnya dilaporkan tenggelam di kawasan itu pada Minggu sore.

Plt. Kepala Kantor SAR Mataram Muhdar mengatakan pihaknya langsung bergerak cepat mencari korban. Tim terdiri atas rescue Kantor SAR Mataram, TNI, Polri, Pengelola Taman Hutan Raya, Garda Muda, Potensi SAR 115, masyarakat setempat, dan unsur lainnya mengevakuasi korban ke Puskesmas Suranadi.

"ditemukan pukul 07.16 wita di bawah air dengan kedalaman sekitar satu meter," kata Muhdar Senin (23/1/2023).

Muhdar menjelaskan, warga setempat memegang salah satu bagian tubuh korban. Namun kuatnya arus yang diakibatkan terjangan air bah yang datang secara tiba-tiba, korban pun terlepas.

Karena kondisi tidak memungkinkan dan faktor keselamatan, akhirnya warga kembali naik dari air terjun. Peristiwa itu selanjutnya dilaporkan ke kantor SAR Mataram.

Warga juga mengunggah informasi ke Facebook tentang keberadaan sepeda motor korban Honda Beat warna putih DR 2784 CI. Terdapat satu tas di bagian depan sepeda motor korban.

Editor : Edy Gustan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network