LOMBOK TIMUR, iNewsMataram.id-Warga Desa Borok Tiyang, Sakra Barat, Lombok Timur, digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki di Daerah Aliran Sungai (DAS) Kokok Palung, Dusun Kondok. Mayat itu ditemukan pada pukul 15.30 Wita Selasa, (13/12/2022).
Kasi Humas Polres Lombok Timur Iptu Nicolas Oesman mengatakan, piket SPKT Polsek Sakra Barat menerima laporan dari Kepala Dusun Kondok, Desa Borok Toyang. Dia mengatakan, Mahrip alias Amaq Dika saksi yang menemukan mayat laki-laki itu.
"Mayat laki-laki itu ditemukan oleh pemancing dan dua anaknya," ujar Nicolas Oesman kepada wartawan.
Kondisi mayat cukup mengenaskan dengan sebagian wajah hancur. Kuat dugaan korban jatuh dari atas jurang dan wajahnya membentur benda keras. Evakuasi mayat tidak dikenal itu cukup sulit.
Nicolas menambahkan, selain medan berat, mayat korban juga berada di Palung Kali sedalam 70 meter di bawah daratan tanah.
Evakuasi mayat laki-laki tanpa identitas itu melibatkan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lombok Timur.
Petugas gabungan berhasil mengevakuasi mayat itu pada pukul 16.00 Wita dan dibawa ke perkampungan terdekat.
"Selanjutnya kami bawa ke RSUD Selong, Lombok Timur. Dari keterangan sejumlah saksi, diketahui jika korban sempat mampir di rumah salah satu warga Desa Pengkelak Mas," tandasnya.
Berdasarkan ciri-ciri fisik, sarung, dan pakaian yang digunakan diketahui jika korban sempat mondar-mandir di kawasan itu sehari sebelum mayat ditemukan.
Korban juga sempat disuguhi kopi oleh warga sekitar dan berkomunikasi seperti biasa. Korban diduga warga Lenek Lombok Timur lantaran berdialek Lenek.
Polisi terus menelusuri identitas korban. Pihak desa maupun kecamatan belum memperoleh informasi ada warga hilang.
"Diduga korban merupakan orang dengan gangguan jiwa. Kami masih menelusuri identitas korban. Jenazah sudah dibawa ke RSUD Selong," pungkasnya. (*)
Editor : Maryani
Artikel Terkait