LOMBOK TENGAH,iNewsMataram.id-PT.Gerbang NTB Emas (GNE) menjual 10 ribu tiket World Superbike (WSBK) Mandalika 2022. Direktur Operasional PT. GNE Muhammad Ihsanul Wathoni mengatakan hampir seluruh tiket WSBK yang ada ludes terjual.
Adapun tiket yang dijual yakni tiket festival baik hari ke dua dan hari ke tiga serta Wekend Pass. Begitu juga dengan tiket Regular Grandstand Zona C, H, I, Premium Grandstand Zona A,B dan Premium Grandstand Zona J,K.
"Semua tiket sudah ludes terjual selain tiket Premium Grandstand Zona A,B untuk hari ketiga," ujar Ihsan kepada MPI Jumat (11/11/2022).
Dia mengatakan, PT.GNE tidak menjual tiket VIP namun hanya menjual tike diskon untuk masyarakat NTB. Sejauh ini, kata Ichan sapaan karibnya, masih banyak yang mencari tiket.
Namun sayangnya, tiket di GNE sudah ludes. Sebelumnya, disebutkan sebanyak 30.510 tiket WSBK terjual baik untuk hari ke dua maupun hari ke tiga.
Meski begitu, Ichan mengatakan pihaknya sedang memeriksa apakah 10 ribu tiket tersebut bagian dari 30 ribu tiket yang terdaftar di Xplorin. "Yang kami jual ini tiket di luar VIP, kami nggak berwenang untuk menyampaikan jumlah tiket keseluruhan di luar kami," ungkapnya.
Diketahui, harga tiket festival untuk hari ke dua Rp57.500 harga ini setelah diskon dari sebelumnya Rp 115.000 sementara hari ke tiga seharga Rp 115.000 dari sebelumnya Rp230.000,-.
Sementara, harga tiket Weekend Pass Rp143.750. Untuk tiket Regular Grandstand Zona C, H, I, seharga Rp143.750 dari Rp287.500. Hari ke tiga Rp287.500 dan Weekend Pass Rp373.750.
Premium Grandstand Zona J, K seharga Rp201.250 untuk hari ke dua, Rp402.500 untuk hari ke tiga, dan Rp517.500 untuk Weekend Pass.
"Sementara untuk harga tiket Premium Grandstand Zona A,B untuk hari ke dua seharga Rp287.500, hari ke tiga Rp575.000, dan Weekend Pass Rp747.500," kata Ichan.
Meski begitu, pantauan iNewsMataram.id, pada hari pertama pelaksanaan latihan bebas atau free pratic tampak sepi penonton. Padahal, hari pertama tidak dikenakan tiket alias gratis.
Kesibukan tetap terlihat dari pintu penjagaan bypass dari arah Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid menuju Sirkuit Mandalika.
WSBK Mandalika merupakan balapan ke-11 pada WSBK 2022 sebelum seri penutup di Australia pada 19 - 20 November 2022.
Editor : Edy Gustan
Artikel Terkait