LOMBOK TIMUR,iNewsmataram.id- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Lombok Timur menyantuni anak yatim dan orang tua jompo di Desa Gelora, Kecamatan Montong Gading, Lombok Timur.
Ketua DPD Partai Perindo Lombok Timur H.M Djamaluddin mengatakan kegiatan itu untuk menyambut Bulan Ramadan 1444 Hijriah.
"Alhamdulillah menjelang Ramadhan hari ini, saya bersama Pak Yeni Imron Rosyadi selaku tuan rumah dan pengurus DPD lainnya menyantuni anak yatim dan orang tua jompo di Desa Gelora, Montong Gading," ujar Djamaluddin, Rabu (22/3/2023).
Menurutnya, santunan itu penting dalam membangun kebersamaan. Nilai yang terkandung di dalamnya tidak hanya berupa materi, namun nilai-nilai religiusitas dalam konteks silaturrohim.
Selain bagian dari anjuran agama, kata adik kandung TGB H.M Zainul Majdi ini, santunan juga bagian dari tradisi masyarakat yang harus dijaga.
"Nilai saling ayo atau saling kunjungi dalam tradisi Sasak juga sangat jelas," ujarnya.
Dikatakan, Partai Perindo hadir sejak awal untuk membangun kesejahteraan bersama rakyat. Hal ini dapat dilihat dari berbagai program yang dilaksanakan selama ini oleh ketua umum dan ketua harian Partai Perindo.
Djamaluddin mengatakan, santunan ini sebagai wujud nyata Partai Perindo ingin selalu dekat dengan masyarakat dan komitmen memperkuat persatuan memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
Ke depan, pihaknya akan selalu hadir dan berperan serta dalam menyuarakan semua aspirasi dari rakyat yang selama ini belum tersentuh secara langsung oleh pemerintah selaku pengguna anggaran.
Dia berharap kepada semua pengurus daerah hingga ke bawah untuk aktif menyapa dan membantu bagi yang membutuhkan.
"Ingat, bantuan itu tidak hanya berupa materi atau uang, namun banyak hal bisa dilakukan," tegasnya.
Djamaluddin meresmikan Posko Serap Aspirasi Masyaraka sebagai wadah silaturahim antar sesama.
Editor : Edy Gustan