get app
inews
Aa Text
Read Next : Tim SAR Temukan Diki Abdul Azis Korban Terakhir Kebakaran MT Kristin

Menteri PAN RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia

Jum'at, 01 Juli 2022 | 13:46 WIB
header img
MenPANRB, Tjahjo Kumolo. (Foto: Ist).

JAKARTA, MataramiNews.id- Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia Jumat (1/7). Tjahjo juga merupakan politisi senior PDI Perjuangan. 

Tjahjo Kumolo yang  lahir di Surakarta, Jawa Tengah sebelumnya menjalani perawatan di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat.  "Innalillahi Wainnailaihi Rojiun. Telah wafat Bapak Tjahjo Kumolo Menpan RB di RS Abdi Waluyo pukul 11.10 wib. Semoga almarhum Husnus Khotimah," tulis keterangan yang diterima MataramiNews.id pada Jumat (1/7). 

Tjahjo Kumolo diinformasikan menderita sakit dan di rawat di RS Abdi Waluyo. Almarhum rencananya akan dimakamkan hari ini. Namun, waktu dan lokasi pemakaman belum terkonformasi. 

Tjahjo Kumolo lahir di Surakarta pada 1 Desember 1957. Meninggalkan seorang istri Erni Gunatri beserta anak masing-masing Arjuna Cakra Candasa, Putripari Cendana, dan Rahajeng Widyaswari. 

Tjahjo Kumolo menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi sejak 23 Oktober  2019. Almarhum juga menjabat Menteri Dalam Negeri di era sebelumnya. 

Editor : Edy Gustan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut